Banding Diving Diego Costa di Derby Ditolak

», || Leave a komentar

Banding Diving Diego Costa di Derby Ditolak

Diego Costa diganjar kartu kuning ketika memperkuat Atletico Madrid dalam derby melawan Real Madrid di La Liga akhir pekan lalu, yang berkesudahan 2-2. Kartu kuning itu didapat Costa karena wasit menilainya melakukan diving.

Kubu Atletico, yang merasa kartu kuning itu tidak adil, lantas mengajukan banding. Namun, pihak Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF) menolaknya.

Dilansir AS, RFEF mendukung keputusan wasit dan menyatakan bahwa kartu kuning tersebut merupakan keputusan yang tepat.

Costa pun dipastikan absen ketika Atletico bertandang ke markas Celta Vigo, Minggu (09/5), karena itu adalah kartu kuning kelimanya musim ini dan otomatis terkonversi menjadi skorsing satu laga.

Costa bukan satu-satunya pemain Atletico yang absen melawan Celta. Diego Godin dan Arda Turan juga harus menjalani skorsing satu laga akibat kartu kuning yang mereka dapatkan dalam derby kontra El Real.
$[ 0 komentar Untuk Artikel Banding Diving Diego Costa di Derby Ditolak]$

Post a Comment

 
|January»|»February»|»March»|»April»|»May»|»June»|»July»|»August»|»September»|»October»|»November»|»December|